3 Alasan kenapa kita harus pindah ke Transjakarta dari sekarang

 

Penumpang menaiki Transjakarta

Sebagai orang Jakarta, sudah seringkali kita merasakan bagaimana macetnya jalanan kota Jakarta,hal ini tentu sangat mengganggu mobilitas kita sehari hari. Oleh karena itu, pemerintah Provinsi DKI Jakarta menciptakan salah satu moda transportasi yang menjadi Ikonnya kota Jakarta yaitu Transjakarta.

Transjakarta diluncurkan pada tahun 2004 oleh gubernur DKI Jakarta saat itu Sutiyoso, Bang Yos meluncurkan moda transportasi tersebut dikarenakan saat itu angka kemacetan jalanan di Jakarta kian meningkat, sehingga beliau mengusungkan sebuah transportasi umum yang nyaman dan modern yang dapat menanggulangi masalah macet yang terjadi di Jakarta saat itu.

Didalam blog kali ini, saya akan memberikan 3 alasan mengapa kita harus beralih ke Transjakarta dari sekarang.

 1. Agar Terhindar dari Ganjil Genap


Contoh kawasan ganjil genap di Jakarta

Saat ini banyak wilayah di Kota Jakarta yang menerapkan sistem ganjil genap di jalanannya, hal ini dilakukan untuk mengurangi kemacetan yang ada di Jakarta.Sistem ganjil genap ini adalah mobil atau motor yang platnya ganjil/genap dilarang masuk ke jalanan yang ada sistem ganjil/genap pada hari hari tertentu. Namun kabar baik untuk pengguna Transjakarta, kita terbebas dari masalah itu karena Bus Transjakarta itu terbebas dari sistem ganjil genap.

2. Perjalanan menjadi lebih cepat

Bus Transjakarta mendapatkan lajurnya sendiri di Jalanan, sehingga kita tidak perlu khawatir apabila jalanan macet karena transjakarta memiliki lajurnya sendiri.

3. Mengurangi polusi Jakarta

Apabila kita beralih ke transjakarta, kita mengurangi polusi karena kita tidak menyumbang gas karbon monoksida dari mobil dan motor kita masing masing dan bus Transjakarta itu ramah lingkungan karena menggunakan bahan bakar Gas (BBG).

 

(Penulis:Rafy Syahputra Soeleiman, Editor:Emillyo Novriansyah Pramana)

Komentar

Postingan populer dari blog ini

4 Cara Simple Untuk Merayakan Hari Perempuan Internasional

BIAS: Your Name Engraved Herein (2020)

Mengapa Beberapa Mall di Jakarta Sudah Mulai Sepi?